Ramadan kali ini masih sama dengan tahun sebelumnya, dipenuhi protokol kesehatan yang membuat kita begitu sulit jumpa dengan rekan dan keluarga. Tetapi, kami berkomitmen untuk tetap membawa spirit Ramadan dalam kondisi sulit sekalipun.
Tahun ini, Medina Catering berkolaborasi dengan The Manor Andara dan Keola Project untuk merayakan Ramadan bersama Anda, yakni dengan sebuah event iftar yang tak biasa.
Jadikan Ramadan bersama keluarga, teman dan rekan bisnis Anda begitu spesial bersama menu berbuka yang lezat, dekorasi dengan nuansa yang cantik, serta venue yang nyaman dan indah.